"Dan sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu dengan sedikit ketakutan,
kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah
berita gembira kepada orang-orang yang sabar." (QS Al-Baqarah [2] : 155)
Tetaplah
bahagia dalam segala situasi. Karena semakin besar rasa khawatir di
dalam hati, semakin gelisah, semakin besar rasa takut akan segala urusan
dunia, maka semakin tinggi tingkat kepasrahan kita kepada Allah SWT.
Rasa butuh kepada Allah pun semakin besar.
Kisah nyata ?yang
tersaji di dalam buku ini- ditulis oleh para penulis yang tak kenal
lelah berjuang dan bangkit dari keterpurukan hidup. Sesusah dan sepayah
apa pun, mereka tetap bertawakal, berdoa, dan terus berikhtiar sesuai
kemampuan masing-masing hingga berhasil keluar dari situasi buruk itu.
Sungguh kisah nyata mereka penuh inspirasi dan sarat hikmah.
Lantas, seperti apa perjuangan mereka untuk bangkit dari keterpurukan hidup? Bacalah kisah selengkapnya di dalam buku ini.